Ribuan Peserta Bertarung di MTQ Mahasiswa Nasional
Senin, 24 Juni 2013 – 08:13 WIB

Pembukaan MTQ Mahasiswa Nasional di Sumatera Berata. Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN
JAKARTA - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Mahasiswa Nasional ke-13 di Padang, Provinsi Sumateran Barat resmi dibuka secara meriah oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, di Stadion H Agus Salim, Kota Padang, Minggu (23/6) malam. Selama sepekan ke depan, ribuan peserta ini akan bersaing dalam 12 cabang yang dilombakan. Di antaranya hafiz alquran, tilawatil, tafsir, samil, fahmil, tartil hingga debat kandungan alquran dan bahasa Arab dan bahasa Inggris.
Dalam iven dua tahunan ini, sebanyak 1.424 peserta dari 127 Perguruan Tinggi (PT) di 32 Provinsi bertarung menjadi yang terbaik. Ini merupakan peserta terbanyak sejak MTQ Mahasiswa Nasional diadakan dan pertama kalinya pembukaan diadakan di luar kampus tuan rumah.
Baca Juga:
Rektor Unand Padang, Werry Darta mengatakan MTQ Mahasiswa ke 13 diharapkan dapat membentuk manusia berakhlak mulia dan bebas dari penyaakit masyarakat. "MTQ ini bentuk pembinaan karakter mahasiswa sebagai calon intelektual yang menguasai sains dan spiritual alquran," kata Werry di Gor H Agus Salim.
Pada malam pembukaan MTQ Mahasiswa itu hadir Wamendikbud Musliar Kasim, Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, Ketua DPRD Sumbar, rektor PTN se Indonesia serta ribuan masyarakat Sumbar. Bagi Sumbar, MTQ ini sebuah momen bersejarah karena tepat 30 tahun lalu, MTQ tingkat nasional ke-13 juga dibuka dan ditutup di Stadion H Agus Salim.
JAKARTA - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Mahasiswa Nasional ke-13 di Padang, Provinsi Sumateran Barat resmi dibuka secara meriah oleh Menteri Pendidikan
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku