Ribuan Sarjana Masih Menganggur
jpnn.com - BALIKPAPAN – Menyandang predikat sebagai sarjana tak lantas bisa memudahkan mencari kerja. Hal itu sudah terbukti di Balikpapan, Kalimantan Timur.
Sebanyak 4.300 sarjana masih mencari kerja. Selain itu, ada juga pencari kerja yang berstatus lulusan D3 dan SMA. Data Dinas Ketenagakerjaan dan Sosial (Disnakersos) Balikpapan juga mencatat, baru 104 di antara para pencaker tersebut yang sudah mengantongi sertifikat keahlian kerja.
Sertifikasi merupakan syarat mutlak agar tenaga kerja lokal dapat bersaing dengan tenaga asing (TKA). Sebab, TKA yang masuk ke Indonesia sudah pasti dilengkapi dengan sertifikat keahlian.
Sertifikasi juga menjadi jaminan bagi perusahaan untuk merekrut tenaga kerja sesuai dengan bidang keahliannya. Untuk melakukan sertifikasi tersebut, Disnakersos akan bekerja sama dengan semua perusahaan di Balikpapan.
Di dalam memperoleh sertifikasi, pencaker akan diuji kompetensi serta keterampilannya sesuai dengan latar pendidikan. Dengan sertifikasi tersebut, maka mereka sudah memiliki kemampuan atau keahlian yang diakui secara tertulis. (rsh/fir/jos/jpnn)
BALIKPAPAN – Menyandang predikat sebagai sarjana tak lantas bisa memudahkan mencari kerja. Hal itu sudah terbukti di Balikpapan, Kalimantan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
- Pilih Hotel sebagai Fasilitas Kampus, CEO UIPM Beri Penjelasan Begini
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut
- Sebanyak 96 Mahasiswa Presentasikan Hasil Riset di Knowledge Summit
- Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku
- Research Week 2024: Apresiasi Kinerja Dosen Untar Hasilkan Karya Ilmiah Berkualitas