Ribuan Siwa PAUD Cari Ilmu di UI
Minggu, 15 Juli 2012 – 19:19 WIB

Ribuan Siwa PAUD Cari Ilmu di UI
DEPOK - Sebanyak 3000 murid pendidikan anak usia dini (PAUD) mengikuti berbagai kegiatan di Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat, Minggu (15/7). Dalam even itu yang digelar di Balairung U, Rektorat UI dan Science Park UI itu murid-murid PAUD mengikuti berbagai kegiatan seperti lomba menggambar, pertunjukkan tari, drumband, outbond, konsultasi psikologi dan bazaar PAUD dan Tour The Campus.
Direktur Jendral PAUD Kemdikbud,Reni Akbar Hawadi mengungkapkan, kegiatan itu merupakan bagian dari acara peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2012. "Sekaligus kita ingin memberikan wawasan kepada anak-anak PAUD sekaligus memperkenalkan dunia pendidikan tinggi kita," ungkap Reni di kampus UI, Depok, Jawa Barat, Minggu (15/7).
Reni menjelaskan, para peserta PAUD ini terdiri atas berbagai kelompok usia PAUD. Bagi kelompok usia bermain 3 – 6 tahun, disediakan arena bermain untuk membentuk sikap, pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan bagi anak usia dini dalam menyesuaikan diri terhadap lingkungan dan untuk pertumbuhan. "Tentunya kita juga memberikan pembekalan kepada mereka sehingga siap memasuki pendidikan dasar," imbuhnya.
Disebutkannya pula, pemerintah terus mengupayakan untuk membina dan menumbuh-kembangkan seluruh potensi anak usia dini secara optimal. "Harapannya dapat membentuk perilaku dan kemampuan dasar sesuai dengan tahap perkembangannya, agar memiliki kesiapan untuk memasuki pendidikan selanjutnya," tutur Reni.
DEPOK - Sebanyak 3000 murid pendidikan anak usia dini (PAUD) mengikuti berbagai kegiatan di Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat,
BERITA TERKAIT
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- ELSA Bangun Kolaborasi Dunia Industri dan Akademik, Gelar Campus Visit ke Jogja
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda