Ribuan Warga Antre Ngurus Akta Lahir
Jumat, 17 Mei 2013 – 08:05 WIB
Pantuan Sumut Pos (Grup JPNN), ribuan warga berjubel di Kantor Disdukcapil Medan. Sebanyak 5 kursi yang disediakan untuk menerima berkas, padat dipenuhi warga. Begitu juga dengan lantai dua tempat kantor tersebut dipenuhi warga. Warga yang kelelahan mengantre dan tak dapat tempat duduk, akhirnya rela duduk di lantai.
"Mau bagaimana lagi bang, kami takut kalau peraturan sekarang berubah lagi. Daripada nanti berubah, lebih baik mengurus akta kelahiran sekarang dengan biaya murah hanya rp 10 ribu," ujar seorang warga, Neneng (31) di Kantor Disdukcapil Medan, Kamis (16/5), kemarin.
Kepala Dinas Dukcapil Medan Muslim Harahap mengakui kalau ribuan warga setiap hari datang ke kantor Disdukcapil.
“Warga sudah datang mulai pukul 06.00 WIB pagi, meski kantor ini belum dibuka, mereka sudah mengumpul di depan," ujar Kepala Dinas Dukcapil Medan Muslim Harahap di kantornya, Kamis (16/5).
MEDAN-Ribuan warga Kota Medan datang berbondong-bondong ke Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Medan mengurus akta lahir.
BERITA TERKAIT
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer