Ribuan Warga Bandung Doakan Korban Lion Air

Ribuan Warga Bandung Doakan Korban Lion Air
Salat gaib yang dilakukan ribuan warga Bandung untuk para korban Lion Air JT 610. Foto: Istimewa

jpnn.com, BANDUNG - Ribuan warga Kota Bandung dari berbagai latar belakang melakukan istigasah mendoakan para korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang, Jawa Barat.

Acara yang digelar di Mapolresta Bandung itu dihadiri sedikitnya 2.000 orang dan disaksikan pejabat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Bawaslu, KPU, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bandung, serta pimpinan ormas Islam di wilayah Bandung. Acara doa bersama dan salat gaib itu juga menghadirkan penceramah KH Asep Totoh Ghozali.

Kapolres Bandung Kombes Pol Irman Sugema berharap, para korban termasuk ketiga anggota Polri yaitu AKBP Sekar Maulan, AKBP Mito dan Bripka Rangga Adi Prana bisa segera ditemukan.

"Mudah-mudahan dengan doa ini mereka mendapatkan tempat terbaik dan cepat ditemukan, ataupun teridentifikasi sehingga pihak keluarga dapat segera memakamkan para korban," kata Irman Sugema di Bandung.

Ribuan Warga Bandung Doakan Korban Lion Air
Istigasah untuk korban Lion Air JT 610 yang digelar di Mapolresta Bandung, Jawa Barat. Foto: Istimewa

 

Dia juga mengatakan, acara ini merupakan simbol bahwa umat Islam adalah satu dalam bingak Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Persoalan berbeda-beda hanya organisasi, intinya kita adalah satu yakni merah putih,” ujarnya.

Ribuan warga Kota Bandung melakukan istigasah mendoakan para korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang, Jawa Barat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News