Ribuan Warga Berkumpul di Kantor Anies Baswedan, Ada yang Bawa Spanduk, Lihat Tuh

jpnn.com, JAKARTA - Ribuan warga DKI Jakarta berkumpul di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu (16/10).
Warga berkumpul sejak pukul 06.00 WIB untuk menghadiri perpisahan Gubernur Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria.
Pantauan JPNN.com di lokasi, warga memenuhi halaman Balai Kota hingga sepanjang Jalan Medan Merdeka Selatan.
Mereka membawa bendera hingga berbagai spanduk ucapan terima kasih untuk kepemimpinan Anies Baswedan.
Spanduk-spanduk itu bertuliskan “Terima kasih Pak Anies Baswedan”, “Makasih Pak Anies atas Perhatian Kepada Warga”.
Seorang warga bernama Desi Fitria mengaku berangkat dari rumah sejak pukul 05.30 WIB.
Dia bersama sang suami berangkat dari rumahnya di Cakung untuk menghadiri perpisahan Anies.
“Tadi selesai subuh langsung siap-siap berangkat. Berdua sama suami naik motor, tetapi sudah janjian sama teman-teman di sini,” ucap Desi.
Ribuan warga DKI Jakarta berkumpul di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Minggu (16/10). Lihat tuh.
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Tom Lembong Jalani Sidang Perdana, Istri Hingga Anies Memberikan Dukungan
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Pram-Rano Buka Kemungkinan Lanjutkan Pembangunan ITF Sunter yang Digagas Anies