Ribuan Warga Blokir Ciledug
Ganti Rugi Lahan JORR W2 Mandek
Selasa, 30 November 2010 – 13:36 WIB
Dikatakan pula, dari 788 bidang tanah yang harus dibebaskan di tiga kelurahan di Jakarta Selatan, hanya sekitar 50 bidang tanah yang telah dibebaskan. Sedangkan sisanya, masih terkendala dengan kesepakatan harga tanah. "Baru sekitar 50 bidang tanah yang kita bebaskan. Tapi sekarang sedang ada kemajuan," tambahnya.
Untuk pembebasan lahan di Jakarta Selatan sendiri, Kementerian PU disebutkan telah menyiapkan dana sebesar Rp 400 miliar. Di mana, dana yang telah digunakan untuk pembebasan lahan sebanyak 50 bidang sebesar Rp 50 miliar. "Jika berkas yang dimiliki warga sudah lengkap, maka 111 bidang tanah yang telah setuju, pada satu minggu ini bisa dilakukan pembayaran," pungkas Ambardy.
Sementara, Wakil Camat Pesanggrahan, Jahruddin mengatakan, sebagian warga belum mendapatkan SK Gubernur yang baru itu. Sehingga warga belum mengetahui harga yang telah ditetapkan dan belum menyepakati harganya. "Kemungkinan, jika warga mengetahui harga yang ditetapkan, maka (mereka) akan setuju," jelasnya.
Sanusi (40), warga Petukangan Utara, Pesanggrahan, mengaku setuju dengan harga yang telah ditetapkan itu. Dia sendiri memiliki satu bidang tanah dengan luas 50 meter persegi. Sesuai SK Gubernur, harga tanahnya adalah Rp 2 juta per meter dan harga bangunannya Rp 1,5 juta per meter. "Saya sih setuju saja, dan bersyukur dengan harga yang diberikan," tandasnya.
CILEDUG - Sekitar seribu warga asal Petukangan Utara dan Petukangan Selatan, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, melakukan unjuk rasa meminta ganti rugi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS