Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
Menurut Sultan, dudah 25 tahun umur Maluku Utara ini dan telah banyak di antara pemimpin kita yang tertangkap KPK.
Oleh karena itu, sudah saatnya kita semua menjaga keselamatan tanah ini.
Dalam kesempatan tersebut, Husain Alting Sjah mengungkapkan Maluku Utara termasuk daerah Hibualamo adalah tanah yang suci, dihuni oleh para imam, ulama, dan pendeta.
Oleh karena itu, Sultan mengajak untuk menjaga kesuciannya, bersihkan dari korupsi, kolusi, dan nepotisme.
“Kita harus benar-benar menjaga kedamaian di atas bumi ini sehingga langit tetap tersenyum kepada kita. Langit yang selalu kita lihat setiap hari, dengan awan putih yang menyelimuti, dengan sinar matahari yang memberi cahaya, dan dengan bintang-bintang yang menyinari malam kita. Langit yang penuh dengan harapan, langit yang memancarkan kasih sayang, dan langit yang menyaksikan setiap perjuangan yang dilandasi oleh semangat kebaikan, keberanian untuk menegakkan kebenaran, dan tekad untuk meraih keadilan.
Langit tahu, bahwa perjuangan yang penuh ketulusan pasti akan menemukan jalannya—meskipun kadang penuh rintangan, meskipun sering diuji oleh waktu dan keadaan.” seru Sultan.
“Saudara-saudaraku, dalam setiap perjuangan yang kita jalani, ada satu hal yang saya percayai: Jalur langit pasti menang. Jalur langit adalah jalan yang dilalui oleh mereka yang berjuang dengan hati yang murni, dengan niat yang tulus, dengan semangat yang tidak pernah pudar. Jalur langit adalah jalur yang tidak terburu-buru mengejar kemenangan yang sesaat, tetapi jalur yang sabar, penuh keyakinan, dan berlandaskan pada prinsip kebaikan dan keadilan. Jalur langit adalah jalur yang percaya bahwa setiap langkah menuju kebaikan, walau sulit sekalipun, akan membawa kita menuju kemenangan sejati,” ujar Sultan menambah suasana haru bercampur suka cita.
Namun, di atas itu semua, Sultan tetap menomorsatukan perdamaian di atas segalanya.
Sultan Husain Alting Sjah mendapat sambutan tarian Cakalele, tarian perang khas Maluku Utara saat acara Gebyar Budaya yang digelar oleh Canga Muda.
- Berkampanye di Tidore, Sultan Husain Hidupkan Semangat Kepahlawanan Sultan Nuku di Maluku Utara
- Perdamaian Guru Supriyani Berujung Pemecatan Ketua LBH HAMI Konsel, Kok Bisa?
- Warga Doakan Prabowo Memimpin Indonesia Dua Periode
- KTT Asia Timur Tegaskan Komitmen Jaga Perdamaian, Stabilitas, dan Kemakmuran Kawasan
- Setelah Ritual Perdamaian Secara Adat, Keluarga Agustinus Tamo Mbapa dan Bonefasius Radu Pati Menghadap Uskup
- PMKRI Serukan Perdamaian Abadi di Timur Tengah