Telanjur Cinta, Ribuan Warga Tana Toraja Antusias Sambut Ganjar di Bandara

Telanjur Cinta, Ribuan Warga Tana Toraja Antusias Sambut Ganjar di Bandara
Ribuan warga Sulawesi Selatan gegap gempita menyambut kedatangan Capres RI Ganjar Pranowo di Bandara Toraja, Tana Toraja, Sabtu (25/11/2023). Foto: Tim Ganjar - Mahfud

“Kami cinta Pak Ganjar. Orangnya baik dan merakyat," ujar Damaris.

Begitu pula dengan Simon Sura, tokoh masyarakat Tana Toraja yang ikut hadir menyambut capres yang berpasangan dengan Mahfud MD itu.

"Kami menilai Pak Ganjar adalah yang terbaik untuk memimpin Indonesia. Yang lain belum tentu," ucapnya.

Menurut dia, antusiasme warga itu adalah bentuk dukungan untuk mengantar Ganjar-Mahfud menjadi presiden dan wakil presiden hasil Pilpres 2024.

"Pak Ganjar memang pantas untuk memimpin Indonesia," tegas Simon Sura.

Ribuan warga yang menyambut Ganjar di Bandara Tana Toraja kemudian berarak-arakan mengiringinya menuju lokasi pertemuan.

Mereka menggunakan motor dan mobil bak terbuka dengan mengibarkan bendera partai pengusung dan gambar Ganjar.(fri/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Ribuan warga Sulawesi Selatan gegap gempita menyambut kedatangan Capres RI Ganjar Pranowo di Bandara Toraja, Tana Toraja,


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News