Richard Eliezer Bicara Harga Kejujuran dalam Pleidoi, Tunangannya dan Kapolri Perlu Tahu
jpnn.com - JAKARTA - Terdakwa pembunuhan berencana terhadap Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Bharada Richard Eliezer membacakan pleidoi berjudul 'Apakah Harga Kejujuran Harus Dibayar 12 Tahun Penjara' pada persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Rabu (25/1).
Pleidoi adalah nota pembelaan atau upaya terakhir dari terdakwa atau pembela terdakwa dalam mempertahankan hak-hak hukumnya, sebelum majelis hakim menjatuhkan putusan.
Mengawali pembacaan nota pembelaannya, Bharada E -sebutan awal Richard Eliezer ketika kasus ini mencuat, kembali meminta maaf kepada keluarga Brigadir J.
"Saya ingin menyampaikan permohonan maaf sekali lagi yang sebesar-besarnya terutama kepada keluarga dari almarhum Bang Yos (Brigadir J)," kata Richard di ruang sidang, Rabu (25/1) malam.
Mantan ajudan Ferdy Sambo itu mengaku tidak ada kata lain yang bisa dia sampaikan selain permohonan maaf dan penyesalan atas apa yang terjadi kepada almarhum dan keluarga.
Richard Eliezer juga meminta maaf kepada kedua orang tuannya.
"Ma, maafkan saya atas peristiwa yang terjadi ini, sehingga membuat Mama dan Papa serta keluarga bersedih dan kelelahan. Maafkan kalau karena kejujuran saya ini sudah membuat Mama sedih," kata Richard.
Dia mengatakan ibundanya juga bersedih, tetapi sekaligus bangga atas perjuangannya dalam persidangan.
Richard Eliezer membacakan pledoi berjudul Apakah Harga Kejujuran Harus Dibayar 12 Tahun Penjara. Seperti apa isinya?
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Somasi Guru Supriyani, 2 Kepala Polisi Dicopot, Pembina Honorer Khawatir
- Kapolri: Agus Andrianto Terlihat Seram, Padahal Hatinya Baik
- Komjen Ahmad Dofiri Resmi jadi Wakapolri, Pelantikan Kapolda Tunggu Pilkada Selesai
- Edi Sebut Komjen Pol Ahmad Dofiri Tepat Jabat Wakapolri, Begini Alasannya
- Brigjen Rosyanto Yudha Hermawan Promosi jadi Kapolda Kalimantan Selatan
- 5 Berita Terpopuler: Guru Honorer Supriyani Dituntut Bebas, Kapolri Beraksi, Reza Indragiri Bilang 'Serba-mengambang'