Richard: Persija Harus Dorong Sudirman Ambil Lisensi Pro

jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta telah menunjuk Angelo Alessio menjadi pelatih kepala. Nasib Sudirman yang telah memberikan gelar Piala Menpora 2021, kini harus menjadi asisten pelatih dari Angelo Alessio.
Melihat kondisi ini, Mantan Ketua Umum The Jakmania, suporter setia Persija, Richard Achmad Supriyanto, angkat bicara.
Menurutnya, langkah menjadikan Sudirman bagian di tim kepelatihan sudah tepat.
"Memang, untuk Pep Guardirman (julukan Sudirman, red) ini, harus tetap di jajaran pelatih. Ya, karena dia bisa memberikan masukan ke Angelo," tutur Richard.
Memang, untuk urusan pengalaman dan pemahaman akan Persija, Sudirman sudah matang.
Hanya, lisensi kepelatihannya masih A AFC, padahal untuk melatih di Liga 1 2021/2022, lisensinya harus setara A AFC Pro.
"Tentunya, manajemen harus bisa mendorong Pep Guardirman untuk ambil lisensi pro," tutur Richard.
Angelo Alessio sendiri merupakan pelatih asal Italia. Dia merupakan sosok yang pernah mendampingi Antonio Conte di Timnas Italia serta pernah juga menjadi asisten pelatih di klub besar seperti Napoli, Juventus, sampai Chelsea. (dkk/jpnn)
Saran dari eks Ketum The Jakmania untuk Persija Jakarta, jangan lupa untuk mendorong peningkatan lisensi Pep Guardirman
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Madura United Vs Persija Jakarta: Gustavo Almeida Absen
- Persija Kemungkinan Gunakan Jakarta International Stadium Setelah Lebaran
- Pelatih Persija Jakarta: Kartu Merah Gajos Tidak Adil
- Hancur Lebur di Kandang, Persija Makin Tertinggal dari Persebaya
- 9 Pemain Persija Remuk di Tangan Arema, Cek Klasemen Liga 1
- Persija Vs Arema FC Malam Ini, Gustavo Almeida: Tak Ada yang Spesial