Ridho DA Batal Umrah Gegara Ini

jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Ridho Syafaruddin alias Ridho DA berencana berangkat umrah pascapersalinan sang istri.
Namun, rencana tersebut dibatalkan Ridho karena khawatir akan kondisi istrinya setelah melahirkan.
"Tadinya mau umrah, tetapi enggak memungkinkan," kata Ridho saat ditemui di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Kembaran Rizki DA itu ingin takut sang istri kewalahan mengingat ini kelahiran anak pertama mereka.
Meskipun sudah dibantu oleh mertuanya, tetapi Ridho khawatir sang istri akan rewel.
Oleh karena itu, dia berencana lebih banyak menghabiskan waktu di rumah menemani sang istri.
"Anak pertama juga, istri baru pertama melahirkan, kasihan juga," ujarnya.
Ridho mengaku tak sabar sekaligus gugup menantikan kehadiran anak pertamanya.
Pedangdut Ridho DA batal berangkat ke Tanah Suci untuk ibadah umrah gegara hal ini.
- Saudia Airlines Buka Rute Penerbangan Bali-Jeddah, Fly DBA: Bukti Keseriusan
- Umroh.in dan Maghfirah Travel Berkolaborasi Menawarkan Program Umrah Cerdas
- Kemal Akbar Sebut Jemaah Haji dan Umrah Tetap Perlu Vaksinasi, Begini Alasannya
- Juara Inul
- Lebih Dekat dengan Keluarga Saat Umrah dengan XL Axiata
- HNW Mengajak Masyarakat Sampaikan Aspirasi Terkait RUU Penyelenggaraan Haji dan Umrah