Ridho DA Menyayangkan Kelakuan Rizky Billar, Tetapi...
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Ridho DA mengaku sangat menentang segala tindakan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Oleh sebab itu, dia menyayangkan kelakuan Rizky Billar yang melakukan KDRT terhadap Lesti Kejora.
"Pada dasarnya, kami tidak mendukung tindakan yang dilakukan sama Billar, kekerasan di rumah tangga," kata Ridho DA di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Selasa (18/10).
Meskipun begitu, kembaran Rizki DA itu juga tidak membenarkan sikap publik yang menghujat Rizky Billar maupun Lesti Kejora atas persoalan tersebut.
Sebab, menurut Ridho DA, hanya mereka yang tahu permasalahan sebenarnya dalam rumah tangga.
"Jadi, hal yang seperti itu tidak senanglah, kalau dilihat dari tindakannya ya, tetapi kita juga tidak berhak untuk menghujat orang lain 'harus begini, harus begini'," ucapnya.
"Kita juga enggak bisa mengatur rumah tangga mereka begitu," tambah Ridho DA.
Sebelumnya, Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Penyanyi dangdut Ridho DA tidak membenarkan tindakan KDRT yang dilakukan oleh Rizky Billar terhadap Lesti Kejora.
- Rizky Billar dan Adul Jadi Kembar Siam di Film Amin Tanpa Iman
- Pujian Rizky Billar Setelah Lesti Kejora Raih Gelar Sarjana
- Lesti Kejora Raih Gelar Sarjana, Rizky Billar Bicara Soal Mimpi
- Fokus Menjalani Syuting, Rizky Billar Rela Lakukan Ini
- Ini Alasan Rizky Billar Ingin Rehat dari Media Sosial
- Produksi Film Amin Tanpa Iman Dimulai, Ini Para Pemainnya