Ridho Terus Lobi PDIP, Mustafa Yakin Hanura Komit

jpnn.com, LAMPUNG - Calon Gubernur petahana Lampung M. Ridho Ficardo terus berupaya melobi PDI Perjuangan (PDIP) untuk mendapatkan dukungan di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 2018.
Apalagi, partai berlambang kepala banteng tersebut belum mengeluarkan keputusan rekomendasi cagub dan cawagub.
Sebelumnya, Ridho menegaskan membidik lima parpol. Termasuk PDIP untuk masuk dalam koalisi pengusungnya dalam Pilgub 27 Juni 2018.
Ridho yang juga ketua DPD Partai Demokrat (PD) Lampung bahkan mengklaim sudah melakukan pembahasan tahap akhir dengan DPP PDIP di Jakarta.
Sebelumnya, Ridho juga bertemu dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di ajang penganugerahan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Award di Jakarta beberapa waktu lalu.
Menanggapi peluang Ridho mendapat perahu partai banteng, Ketua DPD PDIP Lampung Sudin tak menampiknya. Namun, dia enggan berkomentar banyak soal spekulasi Ridho akan menggeser Herman H.N. yang sudah mendapatkan surat tugas dari DPP PDIP.
’’Nggak ada komentar. Politik itu kan dinamis,” kata Sudin kepada Radar Lampung (Jawa Pos Group) melalui pesan singkat.
Jadi, masih adakah peluang bagi Ridho mendapatkan rekomendasi dari Megawati? Sudin menjawab bahwa prosesnya masih digodok di DPP. ’’Prosesnya kan masih digodok di DPP. (Rekom cagub) Jawa Barat, Jawa Tengah saja belum direkom. Santai saja,” seloroh anggota DPR RI itu.
Calon Gubernur petahana Lampung M. Ridho Ficardo terus berupaya melobi PDI Perjuangan (PDIP) untuk mendapatkan dukungan di Pemilihan Gubernur Lampung 2018.
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?