Ridwan Kamil, Arsitek Penggerak Kultur Bersepeda di Bandung

Warga Bisa Sewa Sepeda di Jalan-Jalan Padat

Ridwan Kamil, Arsitek Penggerak Kultur Bersepeda di Bandung
Ridwan Kamil di shelter bike sharing di Cikapayang, Bandung, 13/8/2012. Foto: M. Dinarsa Kurniawan/JAWA POS
Ridwan Kamil merancang sejumlah program untuk membuat warga Bandung berpaling ke sepeda sebagai alat transportasi sehari-hari. Solo dan Jakarta sudah tertarik meniru bike sharing.

M. DINARSA KURNIAWAN, Bandung

GERIMIS masih tersisa di langit Bandung setelah hujan deras mengguyur ibu kota Jawa Barat itu pada Minggu (12/8) lalu. Belasan cyclist terlihat menerabas hujan rintik itu memasuki gerbang Balai Kota.

Mereka adalah para wisatawan dan anggota Bike.Bdg yang baru saja melakukan bike tour. Mereka menjadikan Kantor Wali Kota Bandung Dada Rosada sebagai titik terakhir tur, sekaligus melakukan buka bersama sebelum membubarkan diri.

Rombongan tur itu dipimpin Ridwan Kamil, salah seorang arsitek terkemuka tanah air sekaligus pemrakarsa lahirnya Bike.Bdg. "Posisi saya hanya "provokator" untuk membangkitkan budaya bersepeda di Bandung ini," urai lelaki kelahiran 4 Oktober 1971 itu.

Ridwan Kamil merancang sejumlah program untuk membuat warga Bandung berpaling ke sepeda sebagai alat transportasi sehari-hari. Solo dan Jakarta sudah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News