Ridwan Kamil Bilang Depok dan Karawang Merah, Siaga!
jpnn.com, BANDUNG - Pemerintah Provinsi Jawa Barat menyiapkan 15 gedung isolasi demi mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 pada momen Pilkada 2020 yang serentak digelar 9 Desember, hingga libur panjang akhir tahun 2020.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyatakan, keterisian rumah sakit sudah mencapai 75 persen.
Nah, pemprov pun menyiapkan sebelas gedung pemerintah, kemudian asrama hingga hotel yang akan menjadi ruang isolasi.
“Jadi total ada 15 gedung yang kami siapkan mengantisipasi libur panjang dan pilkada, tentunya kami berharap tidak terjadinya peningkatan,” ungkap Ridwan Kamil di Makodam III Siliwangi, Senin (7/12).
Meski begitu, berdasarkan evaluasi rutin tiap pekan, tingkat kematian akibat Covid-19 masih rendah pada angka 1,6 persen.
Sedangkan tingkat kesembuhan masih di atas 80 persen.
Pencoblosan Pilkada Serentak akan berlangsung Rabu (9/12).
Sebanyak delapan daerah di Jabar yang menyelenggarakan, yakni Kabupaten Bandung, Cianjur, Sukabumi, Karawang, Indramayu, Tasikmalaya, Pangandaran dan Kota Depok.
Ridwan Kamil mengimbau pemilih dapat menerapkan protokol kesehatan dengan ketat saat pencoblosan.
- Polda Sulut Minta Masyarakat Jaga Keamanan di Masa Tenang Pilkada
- Tim Pemenangan RIDO Temukan Politik Uang & Pembagian Sembako Jelang Pencoblosan
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya
- Pilkada Masuk Masa Tenang, Bawaslu Serang Fokus Mengawasi 2 Titik Rawan
- Amplop Berlogo Rohidin Mersyah-Meriani Ikut Disita KPK, Alamak
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan