Riedl Antisipasi Tekanan Lawan
Jumat, 24 Desember 2010 – 09:18 WIB

TAKTIK - Irfan Bachdim dan kawan-kawan saat menjalani sesi latihan terakhir timnas di Jakarta, jelang berangkat ke Malaysia hari ini, menuju laga final Piala AFF 2010. Foto: Randy Tri Kurniawan/RM.
Kendati timnya mampu menang besar atas Malaysia pada laga penyisihan lalu dengan skor 5-1, Riedl menegaskan tidak ingin terlena. Dia melihat keberhasilan Malaysia untuk lolos ke partai puncak, membuktikan bahwa mereka adalah tim yang kuat.
"Saat di kandang melawan Vietnam, mereka beruntung mampu menyerang dan bertahan dengan baik, sehingga menang 2-0. Di Hanoi, mereka menjadi tim yang bagus dalam bertahan dan mampu menahan imbang Vietnam 0-0. Jadi, kami harus waspada," kata Riedl.
Riedl melihat, kondisi kedua tim yang berada di partai puncak ini seimbang. Meskipun di satu sisi katanya, Indonesia memiliki masalah yang lebih mengkhawatirkan, dengan lima kartu kuning yang telah dikantongi. Sedangkan, Malaysia hanya mengantongi tiga kartu.
"Tentu saja itu tidak baik, bukan hanya (bagi) Indonesia, tapi Malaysia juga. Hal itu akan menjadi perhatian kami. Menghindari kartu kuning yang tidak penting, sehingga bisa tampil lagi pada pertandingan berikutnya," terangnya. (aam/ito/jpnn)
JAKARTA - Pelatih timnas Alfred Riedl terus mengasah permainan Firman Utina dkk sampai sesi latihan terakhir timnas, kemarin pagi (23/12). Mereka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah