Riedl Langsung Berburu Pemain
jpnn.com - JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl akan mulai melakukan pencarian pemain untuk dimasukkan ke timnas senior. Rencananya Riedl akan tiba di Indonesia pada 9 Januari dan langsung melakukan perburuan pemain di Inter Island Cup (IIC) 2014.
Riedl tidak akan berlama-lama di Jakarta. Sebab, pria asal Austria itu ingin langsung menyaksikan IIC untuk zona Sulawesi-Papua yang pertandingannya digelar di Stadion Mandala Jayapura.
"Riedl akan datang tanggal 9, lalu planning pertama ke Papua, untuk lihat IIC," kata Sekjen PSISI Joko Driyono di Hotel Mulia Senayan Jakarta, Senin (6/1).
Ada empat tim yang berlaga di IIC Zona Papua-Sulawesi. Keempat tim itu adalah Persipura Jayapura, PSM Makassar, Persiram Raja Ampat, dan Perseru Serui.
Setelah Papua, kata Joko, Riedl kemungkinan akan memantau pemain di IIC Zona Jawa III. Di Zona ini ada empat tim asal Jawa Timur yang menggelar pertandingan.
"Setelah Papua mungkin dia ke Jatim. Riedl memang akan memantau khusus IIC," ujarnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl akan mulai melakukan pencarian pemain untuk dimasukkan ke timnas senior. Rencananya Riedl akan tiba
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Update Ranking FIFA: Timnas Indonesia Menempel Vietnam
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?
- Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja