Riedl Langsung Kembalikan Pemain ke Klub

jpnn.com -
SOLO – Alfred Riedl sudah dipercaya menjadi pelatih Tim Nasional proyeksi Piala AFF 2016 di Filipina dan Myanmar 19 November-17 Desember 2016.
Meski begitu, pria berkebangsaan Austria itu tidak memiliki banyak kuasa bagi para pemain.
Bahkan, untuk menahan mereka dalam waktu lama agar sama-sama menjalani pemusatan latihan saja, Riedl seperti tidak memiliki kemampuan.
Walhasil, setelah pertandingan ujicoba melawan Malaysia, tadi malam, Boaz Solossa dan kawan-kawan dengan terpaksa langsung dikembalikan ke klub untuk melanjutkan aktivitas mereka di Torabika Soccer Championship (TSC).
“Karena kompetisi tidak libur, dan pemain harus terus bermain,” kata Riedl.
Kondisi tersebut membuat pelatih berusia 66 tahun itu terus berada dalam kondisi yang serba sulit. Mengingat, even yang akan mereka ikuti nanti tinggal kurang dari dua bulan.
Sementara Riedl ditargetkan bisa mengulangi prestasi terbaiknya dengan menjadi runner up di Piala AFF 2010 lalu.
SOLO – Alfred Riedl sudah dipercaya menjadi pelatih Tim Nasional proyeksi Piala AFF 2016 di Filipina dan Myanmar 19 November-17 Desember
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1