Riedl Puji Boaz Solossa
jpnn.com - JAKARTA -- Alfred Riedl sangat optimis bisa mengangkat prestasi timnas Indonesia. Pelatih yang menggantikan Jacksen F Tiago itu menilai, kualitas pemain yang dimilikinya sekarang lebih baik ketimbang tahun 2010.
"Banyak wajah baru dalam tim. Sekarang individu tim ini lebih bertelenta dibanding tahun 2010," kata Alfred Riedl dalam situs resmi FIFA.
Salah satu pemain yang diyakini bisa membawa prestasi adalah Boaz Solossa. Kapten Persipura Jayapura itu dinilai Riedl sebagai pemain yang punya talenta paling tinggi di Timnas Indonesia.
"Dia pemain yang paling bertalenta. Tapi saya akan tetap memantau bakat pemain-pemain lain," ungkap Riedl.
Dalam beberapa pertandingan terakhir, Boaz Solossa selalu dijadikan kapten. Kepercayaan itu dibayar Boaz dengan dua golnya selama membela timnas di tahun 2013. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Alfred Riedl sangat optimis bisa mengangkat prestasi timnas Indonesia. Pelatih yang menggantikan Jacksen F Tiago itu menilai, kualitas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!