Rifa Medika Bantà h Terlibat Hambalang
Jumat, 15 Februari 2013 – 06:46 WIB

Rifa Medika Bantà h Terlibat Hambalang
JAKARTA - Direktur CV Rifa Medika Lisa Lukitawati menegaskan perusahaannya tidak terkait sama sekali dengan masalah pengadaan di proyek pembangunan Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional, di Bukit Hambalang, Sentul, Bogor, Jawa Barat. Ia mengaku dirinya adalah konsultan peralatan kesehatan dan sports sains. Dijelaskan dia, definisi sport dan sains itu adalah aplikasi teknologi. Menurutnya, bidang itu ada hubungannya juga dengan Kementerian Pemuda Olahraga. "Ya sport sains ada dong hubunganya," paparnya.
"Mengenai pengadaan saya tidak tahu menahu. Dan perusahaan saya sekali lagi tidak terkait sama sekali," kata Lisa, usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi kasus Hambalang, Kamis (14/2) malam di gedung KPK. "Saya diperiksa untuk tersangka Deddy (Kusnidar Pejabat Kementerian Pemuda Olahraga) dan Andi (Mallarangeng Menteri Pemuda Olahraga)," tegasnya.
Menurutnya, penyidik hanya memertanyakan proses rekapitulasi terhadap pemeriksaan-pemeriksaan sebelumnya. "Kedua, materinya terkait tupoksi (tugas pokok dan fungsi) saya. Memang saya memiliki kecakapan untuk masalah sports sains saja," paparnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Direktur CV Rifa Medika Lisa Lukitawati menegaskan perusahaannya tidak terkait sama sekali dengan masalah pengadaan di proyek pembangunan
BERITA TERKAIT
- Sebegini Jumlah Instansi Minta Pengangkatan Ditunda, BKN: Proses PPPK Paruh Waktu
- Soal Ojol Dapat THR, Menteri Meutya Hafid: Mudah-mudahan
- Bertemu Perwakilan FOReTIKA, Raja Juli Bicara Kerja Sama Sektor Kehutanan dengan Kampus
- Prabowo Perintahkan Aplikator Beri Bonus Hari Raya untuk Ojol dan Kurir Online
- Asabri Untuk Indonesia, Hadir di Seluruh Penjuru Negeri Melalui 33 Kantor Cabang
- Polda Jateng Pastikan MinyaKita di Kudus Sesuai Standar, Beda dengan Temuan Kementan