Rini Soemarno Minta Jalur KA Pelabuhan Tanjung Priok Dikebut

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menginstruksikan agar pembangunan jalur kereta api menuju pelabuhan Tanjung Priok dipercepat. Desakan itu disampaikan Rini usai meninjau Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (28/10).
"Saya kemarin langsung mendatangi Dirut Pelindo II, RJ Lino untuk mencari tahu secara langsung soal pembangunan jalur kereta api ke pelabuhan," ungkap Rini di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (29/10).
Menurutnya, pembenahan infrastruktur di pelabuhan sangat mendesak dilakukan karena menjadi tulang punggung konektivitas perdagangan ekonomi. Rini juga langsung berkoordinasi dengan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan.
Nantinya pembangunan rel kereta api yang langsung menuju pelabuhan ini diyakini dapat mengurangi kepadatan di Jakarta Utara, termasuk mengurangi kepadatan truk yang melintasi tol.
"Setelah melakukan koordinasi, kemudian diketahu bahwa tenyata ada satu jalur koridor I dan III belum mendapat izin. Saya minta Menhub menyelesaikannya," terang dia.
Seperti diketahui, wacana pembangunan kereta pelabuhan sudah mencuat sejak tahun 2012, namun terkendala berbagai hal terutama soal lahan. Pada pertemuan antara KAI dan Pelindo II yang difasilitasi Kementerian BUMN beberapa waktu lalu, disepakati KAI pihak yang akan membangun rel kereta ke Pelabuhan Tanjung Priok tersebut. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menginstruksikan agar pembangunan jalur kereta api menuju pelabuhan Tanjung Priok
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang