Rintik Hujan Tak Menyurutkan Langkah Warga Desa Sambut Ganjar
jpnn.com - BANJARNEGARA - Rintik hujan tak menyurutkan langkah warga Desa Seger, Karang Anyar, Kalibening, Banjarnegara, Jawa Tengah menyambut Calon Presiden Ganjar Pranowo untuk bermalam di desa mereka, Senin (15/1).
Warga bahkan berbondong-bondong menyambut calon presiden nomor urut 3 tersebut.
"Saya ke sini mau silaturahmi dengan panjenengan. Angsal mboten? Saya insyaallah mau menginap di desa ini, boleh tidak?" tanya Ganjar Pranowo yang dijawab serentak oleh warga, "Boleh,".
Ganjar kemudian bertanya lagi apakah perlu membayar untuk menginap.
"Tidak (bayar)," ucap warga.
Warga Desa Seger lantas berebut mendekati Ganjar Pranowo untuk bisa melihat dari dekat maupun menyalaminya.
Ganjar Pranowo menceritakan pihaknya bukan pertama kali mengunjungi desa tersebut.
"Setidaknya dulu pada saat saya menjadi Anggota DPR pernah ke sekitar sini. Sama ketika terjadi bencana, waktu itu ke jalan daerah utara. Jadi banyak sekali daerah-daerah rawan longsor. Tentu saja hari ini saya datang ke sini tidak dalam rangka bencana, tetapi saya mau silaturahmi," ucapnya.
Rintik hujan tak menyurutkan langkah warga Desa Seger, Karang Anyar menyambut Calon Presiden Ganjar Pranowo.
- Rommy Minta Pengurus Partai Tobat, Wasekjen PPP Bereaksi Begini
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Mardiono: Kader PPP Menyalahkan Kekurangan Logistik Pas Kalah Pemilu 2024
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini