RIP, Anthoine Tewas dalam Kecelakaan Serius, Mobil Terbelah Dua
jpnn.com - Berita duka datang dari dunia balap Formula 2 ( F2), pembalap muda 22 tahun asal Prancis, Anthoine Hubert, meninggal dunia usai mengalami kecelakaan serius yang terjadi di Sirkuit Spa Francorchamps, Belgia, Sabtu (31/8) kemarin.
Kejadian nahas yang menimpa pembalap F2 dari tim BWT Arden itu, terjadi saat menjalani feature race di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia.
Hubert kehilangan kendali pada tunggangannya di tikungan saat putaran 2, hingga kemudian menabrak dinding pembatas pada salah satu bagian tercepat dan dikenal area blind spot.
Sialnya, mobil Hubert yang menggelinding ke race line tak bisa diantisipasi oleh dua mobil di belakangnya, terutama Juan Manuel Correa (Sauber Junior) saat melaju dengan kecepatan 200 kpj, sontak menabrak hingga mobil Hubert terbelah dua dan menghancurkan sisi kiri bagian sisi tepat posisi duduk Hubert.
Mobil Correa pun hancur juga sampai terbelah dua, di mana bagian hidung mobil lepas dan kaki Correa pun terlihat keluar.
Setidaknya ada tiga mobil yang terlibat dalam kecelakaan di sesi feature race F2 GP Belgia tersebut.
Sebagai penyelenggara balapan, FIA, menyampaikan Hubert dinyatakan meninggal dunia setelah satu setengah jam usai kecelakaan fatal.
Sebagai momen penghormatan, FIA melakukan seremoni khusus sebelum dimulainya sesi balap F1 Belgia, Minggu (1/9) waktu setempat, lansir Crash. (mg8/jpnn)
Berita duka datang dari dunia balap Formula 2 ( F2), pembalap muda 22 tahun asal Prancis, Anthoine Hubert, meninggal dunia usai mengalami kecelakaan yang terjadi di Sirkuit Spa Francorchamps, Belgia, Sabtu (31/8) kemarin.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- 3 Korban Longsor di Purworejo Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono