Risiko Beli Motor di Toko Online, Rp 8 Juta Raib, Lapor Polisi
jpnn.com - BEKASI - Seorang warga RT10/RW 09, Kelurahan Arenjaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Sandy Fitrian (22) tertipu belanja online melalui olx.com sebesar Rp 8 juta.
Ditemui di Polresta Bekasi Kota, Jumat (16/1) Sandy menceritakan, dia berminat dengan Yamaha Mio yang dijual di website olx.com.
GoBekasi (Grup JPNN.com) melaporkan Sandy lalu menghubungi pemasang iklan bernama Indra Syahruza. Setelah perbincangan, pelaku mengaku motor tersebut berada di Yogyakarta. Seolah ingin menambah kepercayaan korban, pelaku menawarkan proses pengiriman antara kirim dan bertemu.
Korban memilih kirim dengan konsekuensi biaya pengiriman dari Yogyakarta sebesar Rp 3 juta ditransfer lebih dahulu. Korban lalu menuruti dan mentransfer ke Bank BCA atas nama Yuni Eka Wardha pada Sabtu 10 Januari 2014.
“Saya percaya dengan website tersebut, karena iklannya sudah banyak di mana-mana, terus saya tanya-tanya ke pemilik motor, ternyata motor ada di Bantul Jogyakarta, dia minta motor mau dikirim ke rumah atau ketemuan,” cerita Sandi kepada awak media.
Namun, setelah 3 hari waktu yang dijanjikan motor tak juga sampai ke tangan Sandy. Bukan motor yang tiba tapi Sandy justru kembali ditipu pelaku yang mengaku adalah petugas bea cukai-yang akan melaporkan Sandy atas tuduhan penadah sepeda motor ‘bodong’.
“Dia bilang, saya dituduh sebagai penadah karena nomor rangka mesin dengan yang tercantum di Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB-) berbeda. Biar enggak dilaporkan ke polisi, dia minta transfer ke nomor rekening atas nama Indra Sahruza sebanyak Rp2 juta,” jelasnya.
Korban yang merasa terancam, mengikuti permintaan pelaku dan mentransfer jumlah tersebut. 30 menit kemudian pelaku meminta kembali dikirimkan Rp 3 juta ke nomor rekening yang sama.
BEKASI - Seorang warga RT10/RW 09, Kelurahan Arenjaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Sandy Fitrian (22) tertipu belanja online melalui olx.com
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS