Risma: Kami Khawatir Masih Ada Korban Tertimpa Reruntuhan

Pengiriman bantuan dikoordinir Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Robben Rico, disaksikan Dirjen Rehabilitasi Sosial Pepen Nazaruddin.
Dirjen Rehsos meninjau langsung dan memberikan bantuan secara langsung bagi masyarakat yang tertimpa gempa.
Pepen juga mengecek korban yang menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cimacan.
Bantuan yang diberikan dari Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) melalui gudang-gudang induk bantuan dan ke sentra-sentra.
Dari Gudang Induk Bekasi berupa tenda keluarga 100 unit, velbed 50 unit, makanan siap saji 2000 paket dan kasur 50 lembar.
Dari Gudang Sentra Wyata Guna, bantuan berupa tenda serbaguna 1 unit, tenda keluarga 5 unit, matras 50 unit, kasur 20 lembar, dan air mineral 20 dus.
Dari Gudang BBPPKS Lembang, berupa tenda keluarga 34 unit, tenda serbaguna 4 unit, pamper 402 paket, makanan siap saji 1000 paket, makanan anak 500 paket, dan kasur 400 lembar.
Dari Sentra Phalamartha Sukabumi bantuan berupa tenda pleton 2 unit, tenda keluarga 5 unit.
Menteri Sosial Tri Rismaharini khawatir masih ada korban yang tertimpa reruntuhan akibat gempa di Cianjur.
- Gus Ipul Yakin DTSEN Bisa Percepat Penurunan Kemiskinan
- Mensos & Presiden HI Serahkan 200 Kunci Rumah kepada Penyintas Gempa Cianjur
- Risma-Gus Hans Daftar ke MK, Gugat Hasil Pilgub Jawa Timur
- Mensos Tekankan Pentingnya Audit Publik untuk Uang Donasi Lebih dari Rp 500 Juta
- Hasto PDIP Yakin Jatim Tidak Akan Kebanjiran Kalau Dipimpin Risma-Gus Hans
- Ahli Waris Korban Erupsi Lewotobi Dapat Santunan Rp 135 Juta