Riza Patria Janji Memberantas Calo Kremasi di DKI Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria berjanji akan memberantas calo kremasi, seiring dengan beroperasinya krematorium gratis bagi jenazah Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat, Sabtu (24/7).
Riza menuturkan masyarakat juga diharapkan tidak mendatangi para calo ketika akan melaksanakan kremasi, tetapi langsung pada penyedia jasa krematoriumnya.
Dia menambahkan anggota keluarga dari jenazah Covid-19 dapat langsung mendatangi krematorium di TPU Tegal Alur.
"Pemerintah dan aparat akan mencoba untuk terus memberantas pihak-pihak atau calo-calo yang mengambil kesempatan di masa yang sulit dengan Covid-19 ini," kata Riza Patria saat meninjau pembagian BST di Meruya, Jakarta, Minggu (25/7).
Riza kembali menegaskan bagi masyarakat yang ingin melaksanakan kremasi jangan melalui calo.
Silakan sampaikan langsung pada tempat-tempat kremasi yang sudah ada.
"Jadi, kami minta jangan melalui calo," ungkapnya.
Selain itu, Riza mengimbau kepada pengelola krematorium agar tidak mengenakan tarif yang tinggi bagi warga dalam mengkremasi jenazah Covid-19.
Riza Patria menuturkan masyarakat juga diharapkan tidak mendatangi para calo ketika akan melaksanakan kremasi, tetapi langsung pada penyedia jasa krematoriumnya.
- 11 Jam Kebakaran di Glodok Plaza, 8 Orang Dievakuasi
- Rencana Caretaker Karang Taruna DKI Selenggarakan TKD Dinilai Cacat Legal
- Info Terkini soal Rencana Libur Sekolah Selama Ramadan
- Kabar Duka, Ayah Rendy Kjaernett Meninggal Dunia
- Kawinkan Emas PON Aceh-Sumut Jadi Catatan Manis Pengprov Perbasi DKI Jakarta di 2024
- Kepala Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Dicopot dari Jabatan Imbas Dugaan Kasus Korupsi