Rizal Anggap Janggal Pencairan Anggaran Hambalang
Senin, 17 Desember 2012 – 21:15 WIB
JAKARTA – Rizal Mallarangeng menyebutkan, skenario proyek Hambalang telah selesai dibahas sejak Agustus 2009. Dan Andi Mallarangeng baru menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Oktober 2009. Hal-hal seperti ini menurut Rizal, perlu diluruskan. Sehingga masyarakat tidak salah mengerti. “Mudah-mudahan dalam dua atau tiga hari ke depan atau paling lambat, Jumat (21/12), kita akan memaparkan fakta-fakta yang ada. Kami akan sampaikan dari sudut pandang kami, bukan dari koran atau sumber apapun, pegangan yang pasti kita adalah audit BPK,” katanya.
“Sepanjang menjadi Menpora, Andi Mallarangeng juga tidak pernah menandatangani perubahan proyek multiyears Hambalang yang diusulkan mantan Sekretaris Menpora, Wafid Muharram. Dia juga tidak pernah menandatangani surat permohonan pencairan tahap awal dana proyek Hambalang,” katanya dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta, Senin (17/12) petang.
Namun begitu, Rizal tidak ingin buru-buru membela sang kakak. Menurutnya, ia bersama Andi dan Choel Mallarangeng, saat ini tengah menyelesaikan kajian atas fakta-fakta temuan seputar dugaan penyimpangan kasus Hambalang yang disusun Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
Baca Juga:
JAKARTA – Rizal Mallarangeng menyebutkan, skenario proyek Hambalang telah selesai dibahas sejak Agustus 2009. Dan Andi Mallarangeng baru menjabat
BERITA TERKAIT
- 2 Remaja Tenggelam di Perairan Desa Sungai Selari, Bea Cukai Bengkalis Bantu Cari Korban
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil
- APP Group Tegaskan Dukungan Pengelolaan Mangrove Berkelanjutan di COP 29 Azerbaijan
- KAI Properti Hadir di KAI Expo 2024
- Mendiktisaintek Ogah Ikut Campur Urusan Bahlil dan UI
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2: Honorer Masa Kerja 2 Tahun Kurang 1 Bulan Bisa Dibantu?