Rizal Ramli Blak-blakan soal Hubungannya dengan Jokowi meski Dipecat dari Kursi Menteri

Walaupun sudah tidak jadi pembantu presiden, Rizal Ramli mengaku masih sering memberikan masukan kepada Jokowi.
Dia mencontohkan masalah lobi-lobi harga batu bara USD100. Agar batu bara indonesia bisa diekspor, cuma dikenakan pajak ekspor. Itu menurut Rizal sangat berbahaya karena PLN bisa bangkrut.
Akhirnya Rizal Ramli mengirimkan WhatsApp kepada Jokowi.
Isinya meminta Jokowi tidak menyetujui itu karena PLN bisa bangkrut. Dan, ternyata saat sidang kabinet, Jokowi mengikuti solusi yang diberikan Rizal Ramli.
Jokowi putuskan membatalkan ekspor batu bara 100 persen.
"Jadi saya masih bantu dia (Jokowi) secara enggak langsung kalau menyangkut yang bahaya-bahaya sekali. Saya kasih tahu inilah solusi," tandas Rizal Ramli. (esy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Rizal Ramli menceritakan hubungannya dengan Presiden Jokowi meski sudah tidak masuk dalam kabinet.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- Matahari Kembar
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah