Rizal Ramli Meninggal Dunia, Cornelia Agatha Kembali Disorot
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Cornelia Agatha kembali disorot di tengah kabar mantan Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli meninggal dunia.
Adapun Rizal Ramli mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta, pada Selasa (2/1) pukul 19.30 WIB.
Semasa hidupnya, Rizal Ramli sempat dikabarkan menjalin hubungan dekat dengan Cornelia Agatha.
Cornelia, bahkan sempat memberikan klarifikasi mengenai hubungannya dengan mendiang Rizal Ramli, pada 2015.
Kala gosip tersebut ramai dibicarakan, keduanya masih sama-sama berstatus lajang.
"Wajar, kan, orang dekat sudah lama, pacaran," kata Cornelia Agatha, kala itu, seperti dikuti dari video yang beredar di YouTube.
Pemeran Sarah dalam sinetron Si Doel Anak Sekolah itu pun meminta hal tersebut tidak perlu dibesar-besarkan.
Meski demikian, pesohor kelahiran 11 Januari 1973, itu tidak mau mengungkapkan sejak kapan dirinya dekat dengan mendiang Rizal Ramli.
Aktris Cornelia Agatha kembali disorot di tengah kabar mantan Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli meninggal dunia.
- Desy Ratnasari Mengakui Kedekatannya dengan Ruben Onsu
- Prilly Latuconsina Ungkap Dukungan Sang Kekasih Terhadap Kariernya
- Omara Ungkap Alasan Naksir Prilly Latuconsina, Oh Ternyata
- Pacaran, Prilly Latuconsina dan Omara Dapat Restu Orang Tua
- Ayu Ting Ting Sempat Ragu Dekati Boy William Seusai Gagal Menikah
- Ira Siedhranata dan Renggi Regantira Bantah Rumor Putus