Rizal Ramli: SBY-Boediono Kena Penyakit
Jumat, 21 Oktober 2011 – 16:36 WIB
JAKARTA--Ketua Aliansi Rakyat untuk Perubahan (ARP), Rizal Ramli berpendapat, reshuffle yang telah dilakukan tetap saja sulit menyelamatkan pemerintahan SBY-Boediono. Masalahnya kata Rizal, rezim sekarang telah terjangkit penyakit 3K, yaitu korupsi, kredibilitas yang semakin merosot tajam, dan ketidakpercayaan publik. Contoh buruk dan terbaru pemberantasan korupsi, menurut Rizal ditunjukkan SBY dengan tidak menindak menteri yang diduga tersangkut kasus korupsi. Lebih lanjut Rizal juga menilai kredibilitas SBY-Boediono saat ini juga dikenal parah. Bahkan kaum agamawan menyebut kebohongan menjadi hal yang biasa dalam tradisi pemerintahan SBY-Boediono. Publik kian tidak percaya mereka sungguh-sungguh bekerja dan berpihak untuk rakyat.
"Padahal, berkali-kali dia menyatakan akan memimpin langsung perang terhadap korupsi. Beberapa hari lalu bahkan SBY mengakui kalau negara dirampok oleh para koruptor," ujar Rizal Ramli, dalam siaran persnya, di Jakarta, Jumat (21/10).
Baca Juga:
Menurut Rizal, SBY memperlihatkan dirinya hanya mau perang-perangan melawan korupsi. "Dia memilih menggunakan pedang plastik dan pistol air. Rezim ini sudah selesai. Cukup sudah," ujar mantan Menko Perekonomian ini.
Baca Juga:
JAKARTA--Ketua Aliansi Rakyat untuk Perubahan (ARP), Rizal Ramli berpendapat, reshuffle yang telah dilakukan tetap saja sulit menyelamatkan pemerintahan
BERITA TERKAIT
- Kakorbinmas Polri Dukung Ketahanan Pangan dengan Semai Padi di Kulonprogo
- Bisakah Negara Menyita Aset Terdakwa Kasus Korupsi? Ini Penjelasan Ahli
- Otto Hasibuan Soroti Banyaknya Pengadilan Negeri Batalkan Putusan BANI
- Sesuai Perintah Presiden & Kapolri, Bareskrim Bongkar Judi Online Jaringan Internasional
- Polisi Ungkap Fakta Sopir Truk Kontainer yang Tabrak Lari Belasan Kendaraan di Tangerang, Ternyata
- Kembali Terpilih Menjadi Ketua KWP, Ariawan Selalu Utamakan Kebersamaan