Rizal vs Sudirman, Fadli Zon: Disengaja Presiden?

Rizal vs Sudirman, Fadli Zon: Disengaja Presiden?
Fadli Zon. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Sorotan publik terhadap menteri kabinet yang sering ribut kembali mendapat tanggapan dari Wakil Ketua DPR Fadli Zon. 

Kemarin dia menyebut pemerintah tak jelas, kali ini politikus Gerindra itu memberi masukan buat kabinet pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

Fadli mengatakan, masalah tersebut bukan persoalan orang per orang tapi kesatuan kabinet dalam mengambil keputusan terhadap kebijakan pembangunan produksi gas di blok Masela. Karenanya, ia meminta kabinet harus kompak.

"Seharusnya satu suara lah dalam hal itu. Kalau belum satu suara tidak usah bicara di publik," kata Fadli di gedung DPR Jakarta, Kamis (3/3).

Menurutnya, keributan antara Menko Maritim Rizal Ramli dengan Menteri ESDM Sudirman Said, terjadi karena persoalan leadership. Kejadian ini bukan yang pertama tapi sudah berulang. Pertikaian di antara kedua menteri itu menurutnya tak seharusnya terjadi bila semua diselesaikan dalam rapat kabinet.

"Tapi memang ada menteri yang saya kira seperti itu membuat suatu kegaduhan beberapa kali yang lalu juga, saya gak tau apa maksudnya seperti itu. Apakah ini disengaja oleh presiden saya tidak tahu. Tapi kalau itu pun disengaja, saya kira strategi yang salah," pungkasnya.(fat/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News