Rizki DPR Sebut Tantangan Terberat Jenderal Andika Saat Nanti Jadi Panglima TNI
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi I DPR RI Rizki Aulia Natakusumah menyebut sejumlah tantangan berat yang bakal dihadapi Jenderal Andika Perkasa ketika nanti terpilih sebagai Panglima TNI.
Antara lain, harus mampu bersikap adil agar ketiga matra makin solid dan mampu menangkal setiap rongrongan yang mengancam keutuhan NKRI.
"Kami melihat KSAD Jenderal Andika Perkasa akan memikul beban berat untuk memberikan keadilan kepada perkembangan setiap matra, ketika nanti terpilih menjadi Panglima TNI," ujar Rizki dalam keterangannya, Jumat (5/11).
Politikus Partai Demokrat ini kemudian menyebut dinamika keamanan saat ini menunjukkan kecenderungan jenis ancaman bukan lagi berat di perang tradisional dan kontinental.
"Kami memandang justru yang harus ditingkatkan dari TNI sekarang adalah angkatan udara dan lautnya, termasuk kemampuan militer Indonesia di dunia siber," ucapnya.
Menurut Rizki, Jenderal Andika juga harus bisa menyelesaikan masalah-masalah yang selama ini belum terselesaikan dengan baik seperti kesejahteraan prajurit, profesionalisme prajurit dan modernisasi alutsista.
"KSAD Andika akan mendapatkan tantangan untuk memberikan kontribusi signifikan kepada pengembangan berkesinambungan TNI di waktu yang singkat."
"Kami menantikan bagaimana rencana Jenderal Andika mempersiapkan diri menjadi Panglima TNI di periode kepemimpinan yang singkat," ucapnya.
Rizki DPR menyebut sejumlah tantangan berat yang akan dihadapi Jenderal Andika saat terpilih mmenjadi Panglima TNI.
- Legislator PKS Beri Solusi Cuan Digital yang Halal Ketimbang Main Judol
- Yoyok NasDem Minta BIN Melaksanakan Tugasnya Bekerja Profesional di Pilkada
- Sah! Ariawan Kembali Pimpin Koordinatoriat Wartawan Parlemen
- Ibas Ajak Perempuan Sadar Akan Potensinya
- Komisi IX dan Menaker Raker di DPR, Isu PT Sritex Pailit Jadi Sorotan
- Di Hadapan Anggota DPR, Romo Paschal Ungkap Skenario Mengkriminalisasi Ipda Rudy