Rizky Febian Berburu Sneakers Hingga ke Luar Negeri

Rizky Febian Berburu Sneakers Hingga ke Luar Negeri
Rizky Febian di kawasan Sudirman, Jakarta, Kamis (23/8). Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Rizky Febian ternyata punya kegemaran mengoleksi sepatu berjenis sneakers.

Saat ini, putra sulung komedian Sule itu telah memiliki puluhan sneakers. Dia mengoleksi bermacam tipe dari beragam merek sepatu kenamaan.

"Sekitar puluhan ada (sneakers) Iky (sapaanya), yang paling banyak itu yang logo centang," kata Rizky Febian ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta, Kamis (23/8).

Puluhan sneakers dikumpulkan pelantun Berpisah Itu Mudah itu sejak beberapa tahun belakangan. Dia membeli sepatu dengan desain-desain dan warna yang disuka.

Tidak hanya membeli di Indonesia, dia juga berburu sampai ke luar negeri.

"Kalau setiap ke luar negeri pasti beli. Cari di sana sekalian jalan-jalan. Kayak kemaren abis dari Hong Kong, juga beli di sana," ujarnya.

Meski gemar membeli sneakers, Rizky Febian menyebut hobinya itu masih dalam batas wajar. Dia tidak mau kecanduan untuk harus mempunyai barang-barang yang baru dirilis. Sejauh ini cowok 20 tahun itu hanya membeli yang benar-benar dia sukai.

"Iky cuma beli yang Iky suka. Enggak semua yang baru keluar terus harus Iky beli. Pokoknya udah suka, baru dibeli," tutupnya. (mg3/jpnn)


Hobi mengoleksi sepatu sneakers, membuat Rizky Febian berburu hingga ke luar negeri.


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News