Rizky Febian dan Mahalini Berpacaran, Ini Nasihat dari Sule
jpnn.com, JAKARTA - Komedian Sule memberi nasihat kepada putranya, Rizky Febian yang baru berpacaran dengan penyanyi Mahalini.
Dia meminta Rizky Febian menjaga perasaan dan tidak mengecewakan Mahalini.
"Itu anak orang harus dijaga dengan baik, jangan dibikin menangis," kata Sule dalam vlog Sule Family di YouTube, Selasa (8/2).
Suami Nathalie Holscher itu mengingatkan Rizky Febian agar tidak menyakiti Mahalini.
Menurut Sule, pelantun Cuek itu harus menghormati perempuan lain seperti dirinya menghormati ibu dan saudari kandungnya.
"Jangan pernah menyakiti seorang perempuan karena kamu mempunyai seorang ibu dan seorang adik perempuan," beber Sule.
Rizky Febian baru-baru ini menyatakan isi hatinya kepada Mahalini.
Dia berharap hubungan tersebut mendapat dukungan dari semua pihak.
Sule memberi nasihat kepada anaknya, Rizky Febian yang baru berpacaran dengan Mahalini.
- Begini Tanggapan Sule Setelah Lagu Susis Viral Lagi
- Lagu Susis Mendadak Viral, Sule Kaget
- Mahalini Nostalgia saat Ikut Indonesian Idol, Cerita Nasi Kotak Bikin Bobot Naik
- 3 Berita Artis Terheboh: Asri Welas Gugat Cerai, Isbat Nikah Mahalini Ditolak
- Mahalini Dirawat di Rumah Sakit, Rizky Febian Gantikan Tugas Bernyanyi
- Mahalini Dibawa ke Rumah Sakit, Rizky Febian Panik