Rizky Febian Dapat Penghargaan, Sule: Maju Terus Bray

jpnn.com, JAKARTA - Rizky Febian berhasil menyabet penghargaan dalam ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI).
Lagu kolaborasi Rizky dengan, Sheryl Sheinafia dan Chandra Liow yang bertajuk “Sweet Talk” berhasil meraih penghargaan untuk kategori Karya Produksi Kolaborasi Terbaik.
Penghargaan itu tentunya sangat membahagiakan bagi sang ayah Sule.
Lewat Instagram, komedian berdarah Sunda itu menuliskan ucapan selamat untuk putra sulungnya.
Mengiringi memberi salam, Sule merilis foto bersama Rizky dan anak keduanya, Putri Delina.
”Selamat bro @rizkyfbian dapat penghargaan lagi berhasil maju terus bray #penyemangathidup #sulechannel #garagaradia #totalitastanpabatas #diedankeun #viralkeun #kenanggaanku ,” tulis pembawa acara Ini Talkshow tersebut.
Berbagai komentar pun langsung diberikan oleh warganet. Banyak warganet yang juga memberikan ucapan selamat untuk Rizky atas kemenangannya di ajang AMI Awards 2018.
Namun, tak sedikit pula yang teringat masalah perceraian Sule dengan Lina setelah 20 tahun menikah.(chi/jpnn)
Penghargaan yang didapat Rizky Febian itu tentunya sangat membahagiakan bagi sang ayah Sule.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama
- Soal Wajah Cucu Pertamanya, Sule Bilang Begini
- Sule Ungkap Momen Haru Rizky Febian Menyambut Kelahiran Anak Pertama
- Pasang Badan, Sule Respons Isu Miring Soal Menantunya
- Dapat Cucu Pertama dari Rizky Febian, Sule: Mirip Mahalini
- Kebahagiaan Sule Setelah Dapat Cucu dari Rizky Febian dan Mahalini