Rizky Febian Hingga Budi Doremi jadi Juri di Ajang Pencarian Bakat 'Gimme The Mic'
jpnn.com, JAKARTA PUSAT - SCTV bekerja sama dengan TikTok Live untuk menyiarkan babak final dari ajang pencarian bakat bertajuk Gimme The Mic.
Musisi Rizky Febian bakal menjadi juri acara kompetisi tersebut.
Tak sendirian, dia bakal menjurikan ajang pencarian bakat itu bersama Budi Doremi dan Tantri 'Kotak'.
Sebagai juri, Rizky Febian menuturkan bahwa dirinya tak sekadar mencari peserta yang memiliki karakter suara yang khas.
"Kami benar-benar ingin mencari mereka yang punya niatan, daya juang luar biasa, dan berusaha menjadi diri mereka sendiri, itu sudah hal yang luar biasa dari mereka ketika menampilkan yang terbaik," ujar Rizky Febian di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (29/8).
"Terus punya ciri khas masing-masing dan itu jadi kekuatan mereka masing-masing," sambungnya.
Budi Doremi menambahkan, para juri juga mencari kontestan yang memiliki kepribadian baik, di samping karakter suara yang khas.
Sebab, menurutnya, calon bintang yang seperti itu merupakan paket lengkap.
Rizky Febian dan Budi Doremi menjadi juri dalam ajang pencarian bakat Gimme The Mic.
- Sule Beri Nasihat untuk Rizky Febian yang Segera Jadi Ayah
- Sule Ungkap Jenis Kelamin Calon Bayi Rizky Febian dan Mahalini
- Rizky Febian Sampaikan Kabar Mahalini Hamil, Sule Beri Nasihat
- Aris Idol Ungkap Kisah Pilu di Balik Hadiah Juara Ajang Pencarian Bakat
- 3 Berita Artis Terheboh: Sandhy Permana Tewas Dibunuh, Lolly Akan Dikirim ke RS Polri
- Mahalini Umrah Bareng Rizky Febian, Penampilannya Menuai Pujian