Rizky Febian: Sedih, Bangun Tidur Biasanya Ada yang Bangunin
Kamis, 25 Juni 2020 – 14:05 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Rizky Febian akhirnya mengakui telah putus hubungan asmara dengan Azalia Bianda Avissa.
Dia mengatakan tidak berstatus pacaran lagi sejak beberapa waktu lalu.
"Sudah enggak," kata Rizky Febian dalam tayangan YouTube Wong Sugih, Kamis (25/6).
Anak komedian Sule itu merasa sedih kisah asmaranya dengan Azalia Bianda Avissa berakhir.
Rizky Febian merasa ada yang kurang dalam kesehariannya.
"Sedih, bangun tidur biasanya ada yang bangunin, sekarang enggak," ujar pelantun Kesempurnaan Cinta itu.
Namun sayang, Rizky Febian tidak mengungkapkan alasan putus dari Azalia Bianda Avissa.
Dia hanya menyebut tidak ada kecocokan lagi di antara mereka.
Rizky Febian akhirnya mengakui hubungan asmaranya dengan Azalla Bianda telah kandas.
BERITA TERKAIT
- Muzz Gelar Acara Singles Mingle untuk Jomblo Muslim di Jakarta
- Mahalini Nostalgia saat Ikut Indonesian Idol, Cerita Nasi Kotak Bikin Bobot Naik
- 3 Berita Artis Terheboh: Asri Welas Gugat Cerai, Isbat Nikah Mahalini Ditolak
- Mahalini Dirawat di Rumah Sakit, Rizky Febian Gantikan Tugas Bernyanyi
- Mahalini Dibawa ke Rumah Sakit, Rizky Febian Panik
- Isbat Nikah Mahalini dan Rizky Febian Ditolak, Pengadilan Agama Beberkan Fakta