Rizzoli Bangga Jadi Wasit Ketiga Asal Italia Pimpin Final Piala Dunia
jpnn.com - RIO DEJAINEIRO - Italia memang gagal lolos dari fase Grup Piala Dunia 2014. Namun Italia tetap berbangga karena tetap menempatkan wakil di partai final.
Ya, pengobat rasa gundah Gli Azzuri itu adalah Nicola Rizolli, wasit terbaik Serie Liga Italia. Setelah sukses memimpin final Liga Champions 2013 di Wembley Stadium, Rizzoli kini dipercaya menjadi pengadil di laga final antara Jerman menghadapi Argentina.
"Saya saat ini mewakili Italia. Saya ingin menjadi salah wasit terbaik dan saya akan melakukan hal tersebut," kata Rizzoli di situs resmi FIFA, Jumat (11/7).
FIFA juga menerangkan bahwa Rizzoli bukanlah wasit pertama asal Italia yang menjadi pemimpin laga final Piala Dunia. Tahun 1978 Sergio Gonella memimpin laga final antara Argentina vs Belanda, lalu Pierluigi Collina menjadi wasit final Piala Dunia 2012 antara Brasil menghadapi Jerman.
Italia semakin berbangga karena asisten wasit yang akan mendampingi Rizzoli juga berasa dari Italia. Mereka adalah Renato Faverani dan Andrea Stefani. (abu/jpnn)
RIO DEJAINEIRO - Italia memang gagal lolos dari fase Grup Piala Dunia 2014. Namun Italia tetap berbangga karena tetap menempatkan wakil di partai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Ernando Ari Minta Skuad Garuda Mewaspadai Serangan Balik
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong tidak akan Memaksakan Memainkan Kevin Diks
- Hasil UFC 309: Jon Jones Berhasil Menumbangkan Stipe Miocic dengan Tendangan Memutar
- Indonesia vs Arab Saudi: Green Falcons Tanpa Senjata Maut, Kabar Baik bagi Bang Jay dkk
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Yura Yunita Malam Nanti juga Tampil di SUGBK
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Menantang Elang Hijau Rasa Lama Bernuansa Baru