RJ Lino Copot dan Merobek Spanduk Penolakan
jpnn.com - JAKARTA - Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II, RJ Lino kembali menunjukkan 'taringnya'. Lino dikabarkan meminta orang suruhannya untuk mencopot seluruh spanduk maupun sponsor berisi penolakan konsensi di Jakarta International Container Terminal (JICT).
Pria yang sempat berseteru dengan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli itu, bahkan mengerahkan ratusan security untuk membersihkan spanduk maupun poster penolakan konsensi.
“Tadi pagi, semua poster dan spanduk penolakan konsensi JICT dicopot dan dirobek,” ujar Ketua Serikat Pekerja (SP) JICT Nova Hakim di Jakarta, Minggu (11/10).
Meski demikian, Nova menegaskan pihaknya tak gentar. Beberapa poster dan spanduk berisi penolakan perpanjangan konsensi nantinya bakal ditempel lagi.
“Kami (SP JICT) akan melakukan penempelan ulang poster dan spanduk penolakan konsensi,” tandas Nova.(chi/jpnn)
JAKARTA - Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II, RJ Lino kembali menunjukkan 'taringnya'. Lino dikabarkan meminta orang suruhannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak
- Tokoh Masyarakat Hingga Akademisi Sebut Arinal Membawa Perubahan di Lampung
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya