RNI Ekspansi Gula ke 3 Provinsi
jpnn.com - JAKARTA - PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) memperluas jaringan pasar dan meningkatkan volume distribusi dengan menggandeng kerja sama Pusat Koperasi Kartika Udayana. Dengan kerja sama ini, RNI akan mendistribusikan gula 5 ribu ton per bulan atau 60 ribu ton per tahun untuk memenuhi kebutuhan gula di tiga provinsi. Selain Bali, berikutnya Nusa Tenggara Timur, dan Nusa Tenggara Barat.
Direktur Utama RNI Ismed Hasan Putro mengatakan, gula tersebut akan diambil dari Pabrik Gula (PG) Krebet Baru, Malang, Jawa Timur, dan PG Rejo Agung, Madiun.
Selain itu, RNI juga menjadi pemasok komoditas pangan bagi entitas Puskop Kartika Udayana. Adapun komoditas pangan yang akan dipasok meliputi daging sapi, beras, dan hasil sawit yang diproduksi dan diedarkan oleh RNI Group.
’’Sudah saatnya BUMN tidak hanya mampu memproduksi tapi juga harus mampu menjual. Dengan begitu kita bisa ikut menjaga stabilitas harga pangan. Oleh karenanya, ini merupakan upaya RNI untuk dapat memperluas jaringan dan menjangkau semua kalangan di berbagai pelosok,’’ ungkap Ismed dalam rilisnya, Selasa (11/11). (ers)
JAKARTA - PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) memperluas jaringan pasar dan meningkatkan volume distribusi dengan menggandeng kerja sama Pusat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Global Turunkan Emisi Metana di Indonesia
- Pertamina Paparkan Keunggulan Desa Energi Berdikari di COP 29 Azerbaijan
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024
- INDEF Menyoroti Rencana Kenaikan PPN & Makan Bergizi Gratis, Mengkhawatirkan
- BTN Luncurkan Debit Card BTN Prospera