Road to LRT Fest 2024, Ikuti KRISS RUN 5K FUN, Ada Penampilan Artis Papan Atas

jpnn.com, PALEMBANG - Light Rail Transit (LRT) Sumatera Selatan menggelar KRISS RUN 5K rute Jakabaring Sport City Palembang, Minggu 14 Juli 2024.
Selain KRISS RUN, kereta cepat tersebut juga menggelar LRT Fest 2024 yang akan diselenggrakan pada Jumat 19 Juli 2024.
LRT Fest 2024 akan dimeriahkan oleh sejumlah artis papan atas, seperti Kunto Aji, Tulus, dan Bernadya.
Diketahui, LRT Fest merupakan acara tahunan Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumatera Selatan yang bertemakan festival.
Event LRT Fest 2024 menjadi kali ketiga diselenggarakan.
Sebelumnya, pada 2022 dan 2023, kegiatan berupa festival musik pelajar, fludfair, bakti sosial, serta pertunjukan sejumlah artis.
Mereka yang tampil pada acara tersebut, seperti Pusakata, D'Masiv dan Tipe X.
Bagaimana seru bukan? Ayo ikuti KRISS RUN 5K dan keseruan nonton konser artis kesayangan kalian. (mcr35/jpnn)
Ayo ikuti keseruan KRISS RUN 5K dan keseruan nonton konser artis papan atas seperti Kunto Aji, Tulus dan Bernadya.
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Djainab Natalia Saroh, Cuci Hati
- AirNav Indonesia Berangkatkan 3 Ribu Pemudik dengan Kereta Api
- Mudik Lebaran, 12 Ribu Pemudik Berangkat dari Stasiun Gambir pada H-7
- H-8 Lebaran, 16.416 Penumpang Berangkat dari Stasiun Wilayah Daop 8 Surabaya
- KAI Catat Tiket Lebaran 2025 Terjual 1,8 Juta Lembar
- Kereta Api Indonesia Tutup 10 Perlintasan Sebidang
- Kasus Pengadaan Barang dan Jasa Perkeretaapian, KPK Periksa Pihak WIKA