Robben Jagokan Ronaldo Sabet Ballon d\'Or

jpnn.com - MUENCHEN - Bayern Muenchen mengirim Franck Ribery ke dalam tiga besar kandidat pemain terbaik dunia. Dengan fakta itu, Ribery seharusnya menjadi calon peraih Ballon d'Or yang sangat didukung para penggawa tim berjuluk The Bavaria itu.
Faktanya, Ribery justru tak mendapatkan dukungan penuh itu. Setidaknya, hal itu ditunjukkan winger Arjen Robben. Pemain asal Belanda tersebut justru menjagokan Cristiano Ronaldo dalam acara yang akan digeber 13 Januari mendatang.
"Ronaldo akan mendapatkan gelar pemain terbaik dunia untuk tahun ini. Dia menunjukkan prestasi individu yang luar biasa bersama Real Madrid dan Portugal," terang Robben dalam wawancara dengan Voetbal International, Kamis (19/12).
Dukungan Robben pada Ronaldo langsung menimbulkan banyak spekulasi. Kabarnya, Robben masih terlibat perang dingin dengan Ribery. Perang dingin itu merupakan buntut dari perseteruan keduanya pada babak semifinal Liga Champions musim lalu.
Tapi, mantan penggawa Real Madrid dan Chelsea tersebut memiliki alasan tersendiri. Menurut Robben, Ronaldo memang memiliki catatan individu yang hebat. Termasuk ketika mengantarkan Portugal melaju ke Piala Dunia 2014 mendatang.
"Kandidatnya tetap sama. Ronaldo dan Messi. Musim ini Ribery masuk kandidat. Tapi, karena ini adalah penghargaan individu, saya pikir gelar tersebut akan jatuh pada Ronaldo. Dia benar-benar layak mendapatkannya," tegas Robben.(jos/jpnn)
MUENCHEN - Bayern Muenchen mengirim Franck Ribery ke dalam tiga besar kandidat pemain terbaik dunia. Dengan fakta itu, Ribery seharusnya menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior