Robby Purba Kesulitan Mengisi Suara di Film Animasi

Robby Purba Kesulitan Mengisi Suara di Film Animasi
Robby Purba di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (1/11). Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pembawa acara Robby Purba mengaku kesulitan saat mengisi suara untuk karakter Bulpan di film animasi 'Titus: Mystery of The Enygma'.

Meski bukan kali pertama menjadi pengisi suara, bagi Robby Purba pengerjaan film Titus sangatlah menyulitkan. Sebab dirinya harus menyesuaikan suara dan emosi yang ada di setiap bagian film.

"Saya terbiasa dengan pakem sebagai pembawa acara. Tiba-tiba harus tukar ke suara yang bukan sehari-hari, susah tenaganya, emosinya, harus diperhatikan," kata Robby Purba di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Senin (6/1).

Pria 33 tahun itu harus banyak melakukan penyesuaian dalam mengisi suara untuk film 'Titus: Mystery of The Enygma'. Apalagi menurut Robby Purba, dirinya bukanlah seorang aktor profesional.

"Sudah bukan aktor, terus enggak ada lawan main depan mata. Enggak boleh juga melakukan pergerakan terlalu banyak, supaya suara yang tidak diinginkan jadi kerekam," beber teman dekat Ayu Ting Ting itu.

Selain suara, Robby Purba juga harus memperhatikan kondisi fisik saat menjadi pengisi suara. Dia dituntut harus bisa merekam suara hingga berjam-jam di studio. "Harus berjam-jam berdiri, untung terbiasa di atas panggung," imbuhnya.

Titus: Mystery of the Enygma bercerita tentang detektif Titus yang bertualang menjawab teka-teki enygma yang penuh misteri. Enygma adalah perangkat yang ditemukan oleh ilmuwan bernama Lemming yang bisa menghasilkan energi bersih tanpa batas.

Sejumlah tokoh terlibat dalam pengisi suara film Titus: Mystery of the Enygma. Antara lain, Arbani Yasiz sebagai Titus, Ranty Maria sebagai Fyra, Lukman Sardi sebagai Bobit, Robby Purba sebagai Bulpan, dan cameo dari Jessica Tanoesoedibjo sebagai Jessica. Film Titus: Mystery of the Enygma tayang di bioskop Indonesia mulai 9 Januari 2020 mendatang. (mg3/jpnn)

Meski bukan kali pertama menjadi pengisi suara, bagi Robby Purba pengerjaan film Titus sangatlah menyulitkan.


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News