Robert Lewandowski Ukir Rekor Fantastis di Pekan Pertama Bundesliga

jpnn.com, MUNICH - Robert Lewandowski memecahkan rekor mencetak gol dalam laga pekan pembuka Bundesliga untuk lima tahun beruntun, saat timnya Bayern Muenchen ditahan imbang Hertha Berlin 2-2 di Stadion Allianz Arena Sabtu (17/8) dini hari WIB.
Lewandowski hanya butuh waktu 24 menit untuk mencetak gol pertama Bundesliga 2019/20 saat dia mebawa Bayern unggul atas Hertha.
Laman resmi Bayern melansir, gol itu membuat Lewandowski melampaui legenda Bayer Leverkusen Steffan Kiessling dan mantan penyerang Schalke Klaas-Jan Huntelaar selaku pemegang rekor sebelumnya dengan mencetak gol di pekan pembuka untuk empat musim beruntun.
Robert Lewandowski has scored in Bayern's Bundesliga opener 5? years in a row. ????????#UCL pic.twitter.com/AGMXNYFIMK — UEFA Champions League (@ChampionsLeague) August 16, 2019
Lewandowski kemudian mencetak gol keduanya lewat titik putih yang mengantarkan Bayern menyamakan kedudukan pada babak kedua.
The 2019/20 season starts with a draw.#FCBBSC pic.twitter.com/KbyAw8azWq — FC Bayern English (@FCBayernEN) August 16, 2019
Robert Lewandowski mencetak brace saat Bayern Muenchen ditahan imbang Hertha Berlin 2-2 dalam laga pembuka Bundesliga.
- Bayern Muenchen Memperpanjang Kontrak Joshua Kimmich
- Lihat Bagan dan Jadwal Perempat Final Liga Champions
- 4 Tim Tembus 8 Besar Liga Champions, Bayern Vs Inter Milan
- Bayern vs Eintracht Frankfurt: Masih Cedera, Harry Kane Diragukan Bisa Tampil
- Salip Duo Madrid, Barcelona Pimpin Klasemen La Liga
- Man City Jumpa Madrid atau Muenchen, Ini Kata Guardiola