Robot Bawah Air Mulai Hasilkan Peta 3D Dasar Laut Antartika
Robot bawah air (autonomous underwater vehicle) yang diluncurkan tahun 2010 lalu, kini mulai menghasilkan peta tiga dimensi dasar laut Antartika. Dengan peta 3D ini, studi mengenai dampak perubahan iklim menjadi lebih baik.
Demikian terungkap dalam laporan penelitian yang melibatkan pakar dari Australia, Inggris dan Amerika, yang dirilis pekan ini.
Laporan itu menjelaskan secara terinci bagaimana robot bawah air yang diluncurkan di timur dan di barat benua Antartika tahun 2010 dan 2012, mulai menghasilkan pengukuran yang luas dan akurat mengenai lautan es di Antartika.
Menurut Dr Guy Williams yang menulis laporan ini, menjelaskan ketebalan es bervariasi mulai dari satu hingga 15 meter.
Dr Williams mengaku hasil pengukuran 3D yang dilakukan robot tersebut tidak mengejutkan. Namun ia mengaku, ini pengukuran paling akurat yang tersedia saat ini.
"Selama ini kita selalu mengira es ini sangat tebal. Namun inilah untuk pertama kalinya kita memiliki hasil pengukuran yang akurat," katanya kepada ABC.
Pengukuran ketebalan es di Antartika telah menjadi tantangan kalangan ilmuwan sejak lama. Menurut Dr Rob Massom, dari Australian Antarctic Division, para peneliti biasanya melakukan pengukuran dengan cara mengebor es.
Kini, dengan adanya robot bawah air, pengukuran ketebalan es Antartika menjadi lebih akurat.
Robot bawah air (autonomous underwater vehicle) yang diluncurkan tahun 2010 lalu, kini mulai menghasilkan peta tiga dimensi dasar laut Antartika.
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat