Rocky Gerung Mengistilahkan Golkar Sebagai Golongan Akal Pikiran

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Rocky Gerung mengistilahkan Partai Golkar sebagai golongan akal pikiran.
Menurutnya Golkar merupakan model paling bagus keberadaan partai politik di Indonesia saat ini.
"Saya kira Golkar model paling bagus di Indonesia. Karena dia jadi melting pot (tempat peleburan) dari semua kepentingan dan beroperasi di dalam keterbukaan informasi,” ujar Rocky Gerung dalam sebuah diskusi, Minggu (17/4).
Menurut Rocky, sebagai partai tempat bercampurnya semua kepentingan politik, wajar Golkar sering mengalami konflik internal.
Namun, selalu mampu memunculkan solusi atas perang kepentingan kader-kadernya.
“Golkar itu setiap kali berkelahi, enggak ada soal. Selalu ada solusi di situ, bukan lalu bikin tandingan di situ,” ucapnya.
Rocky juga menyebut partai berlambang pohon beringin sebagai partai yang secara teknis sudah terdidik mengatasi masalah teknokratik.
Bahkan, Golkar bisa menitipkan pikirannya di luar Partai Golkar.
Rocky Gerung mengistilahkan Partai Golkar sebagai golongan akal pikiran, begini alasannya.
- Indonesia Terbuka soal Kritik Terhadap QRIS
- Bertemu Menkeu AS, Menko Airlangga Bahas Tarif Resiprokal hingga Aksesi OECD
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Loyal demi Negeri, Misbakhun Batal Ikut Maraton di AS