Rodgers Bantah AC Milan Ingin Pinjam Carrol
Senin, 09 Juli 2012 – 23:46 WIB
Manajer Liverpool Brendan Rodgers bereaksi atas rumor terhadap rencana AC Milan yang hendak meminjam Andy Carrol. Menurut pelatih kelahiran 26 Januari 1973 itu, kabar itu tidak benar karena hingga saat ini, Milan belum pernah menghubungi manajemen klub untuk membicarakan masalah peminjaman.
“Andy seorang pemain bagus. Dia akan selalu dikaitkan dengan rumor transfer di mana pun dia berada, apakah di sini atau tidak,” ujar Rodgers kepada Sky Sports, Senin (9/7).
Rossoneri -julukan AC Milan-, dikabarkan akan meminjam Carrol untuk mengatasi krisis lini depan. Carrol dilirik karena tampil cemerlang pada Euro 2012. Apalagi saat ini, Carrol dinilai tidak mendapat tempat yang layak di Liverpool sejak pindah dari Newcastle United meskipun tampil meyakinkan di akhir musim Liga Inggris bersama Setan Merah.
“Saya sudah bicara dengan Andy disela-sela liburannya, dan dia tahu benar posisinya berada di mana. Dia merupakan pemain muda yang sangat bagus, dan akan selalu dikaitkan dengan klub lain,” lanjut pelatih berbangsaan Irlandia Utara itu.
Manajer Liverpool Brendan Rodgers bereaksi atas rumor terhadap rencana AC Milan yang hendak meminjam Andy Carrol. Menurut pelatih kelahiran 26 Januari
BERITA TERKAIT
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya