Roket NASA Luncurkan Eksperimen Siswa Indonesia
jpnn.com - JAKARTA--Dua hasil eksperimen siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Indonesia diluncurkan dengan roket Atlas 5 ke International Space Station (ISS) stasiun luar angkasa oleh NASA dari Cape Canaveral, Florida, pada Rabu (23/3) pukul 10.05 WIB.
Dua ekspreimen tersebut adalah tentang pertumbuhan ragi oleh siswa SMA Unggulan Del di Laguboti, Sumatera Utara, dan pertumbuhan padi oleh siswa SMA di Jakarta dan Bandung.
Usai peluncuran roket tersebut, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan menyapa para siswa SMA Unggulan Del di Laguboti, Sumatera Utara, melalui konferensi video.
“Saya apresiasi kepada adik-adik yang telah melakukan hal yang luar biasa melakukan pekerjaan eksperimen level global,” demikian apresiasi disampaikan Mendikbud saat melakukan komunikasi melalui konferensi video, di Kantor Kemendikbud, Senayan, Jakarta.
Kesepuluh siswa tersebut adalah Anisa Auvira, Freddy Sahala Simanjuntak, Gilbert Ebenezer Nadapdap, Gomos Parulian Manalu, Hagai, Raja Sinulingga, Jonatan Kevin Daniel, Joy Patria Tara Gultom, Junita Sirait, Martin Anugrah Siahaan, dan Rudini Tua Silitonga.
Para siswa tersebut melakukan eksperimen/penelitian pertama yang disampaikan kepada NASA tentang pertumbuhan ragi (yeast) di luar angkasa dalam kondisi near-zero gravity.
Dalam melakukan penelitian, para siswa tersebut membagi menjadi tiga tim, yakni conceptor, engineering, dan programing.
Tugas dari tim conceptor adalah membuat konsep yang harus dilakukan dalam melakukan penelitian fermentasi di luar angkasa (space), dengan tujuan melihat hasil fermentasi menghasilkan alkohol sebagai sumber energi dan antiseptik.
JAKARTA--Dua hasil eksperimen siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Indonesia diluncurkan dengan roket Atlas 5 ke International Space Station (ISS) stasiun
- UTBK-SNBT 2025 Bocor, Peserta Pasang Kamera di Behel Gigi, Kuku dan Kancing
- Pameran Pendidikan Turki Terbesar Hadir di Jakarta, Ada 25 Kampus Ternama
- Senat Akademik UPI Tuntut Aturan Pemilihan Rektor Diubah
- Terungkap Beragam Modus Kecurangan UTBK 2025, Canggih
- Muncul Isu Kebocoran Soal UTBK 2025, Simak Pernyataan Panitia SNPMB
- Lebih dari 900 Mahasiswa Sudah Bergabung di Cakrawala University