Roma akan Pinang Toni
Minggu, 18 April 2010 – 03:00 WIB
Roma akan Pinang Toni
KENDATI kerap dibekap cedera, tapi Luca Toni memiliki kontribusi yang cukup besar bagi AS Roma pada musim ini. Striker yang dipinjam dari Bayern Munchen pada bursa transfer Januari lalu tersebut bermain dalam 11 laga dan mencetak lima gol di Serie A. Karena itu, besar kemungkinan pada akhir musim ini Toni kembali ke Bayern. "Toni akan kembali ke Bayern setelah masa peminjaman berakhir. Saya terus menjalin kontak dengan dia," bilang Karl-Heinz Rummenigge, direktur Bayern, kepada Bild.
Karena kontribusi positifnya itu, Giallorossi (julukan Roma) memiliki keinginan untuk menggaet Toni secara permanen pada bursa transfer musim depan. Tapi, permintaan Bayern cukup berat. Mereka menginginkan Mirko Vucinic.
Baca Juga:
Bayern berencana membeli Vucinic dan menjadikan Toni bagian dari alat tukar. Situasi itulah yang membuat petinggi Roma berpikir ulang. Usia Toni sudah tidak lagi muda dan Vucinic memiliki peran yang sangat krusial dalam beberapa musim terakhir.
Baca Juga:
KENDATI kerap dibekap cedera, tapi Luca Toni memiliki kontribusi yang cukup besar bagi AS Roma pada musim ini. Striker yang dipinjam dari Bayern
BERITA TERKAIT
- Peluang Salah Memenangkan Ballon d’Or Lebih Besar jika Liverpool Juara
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff
- Pordasi dan Pemda Bali Kolaborasi Percepat Zona Bebas Penyakit Kuda
- Bejo Sugiantoro Tutup Usia, Sempat Tak Sadarkan Diri Kala Bermain Futsal
- Pelita Jaya Gelar Prosesi Pemberian Cincin Juara IBL 2024 di GOR Soemantri
- PSSI belum Pastikan Indra Sjafri jadi Pelatih Timnas untuk SEA Games 2025